terkini

Sekda Minahasa Pantau Pembersihan Saluran Air Toubeke

Selasa, 28 Maret 2023, Maret 28, 2023 WIB Last Updated 2023-03-28T21:06:19Z



RadiusNews, Minahasa- Sekda Minahasa DR. Lynda Watania M.Si, MM, memantau kegiatan pembersihan saluran air yang berada di Toubeke Kecamatan Tondano Barat, Selasa (28/3/2023).




Menurut Sekda Minahasa hal ini guna menindaklanjuti arahan Bupati dan wakil Bupati Minahasa terkait Kota Tondano bersih dari sampah, maka Dinas pekerjaan Umum dan Penata Ruang (PUPR) Kabupaten Minahasa langsung turunkan Excavator untuk mengoptimalkan pembersihan sampah di saluran air yang berada di Toubeke Kecamatan Tondano barat.


Sementara itu,  Kadis PUPR Minahasa Daudson Rombon ST, menambahkan, Pembersihan saluran air yang ada di Daerah Irigasi Tombakar atau aliran sungai Toubeke, karena banyaknya sampah masyarakat. Makanya, untuk melancarkan air yang ada di persawahan Tondano itu, perlu perhatian yang serius.


“Masyarakat petani yang mengolah di persawahan itu mengeluhkan karena sawahnya tergenang air, sehingga tidak bisa menanam. Maka dari itu, penanganan sampah di saluran Toubeke harus di optimalkan supaya air mengalir lancar,” ujar Rombon.


Kedepan, menurut Rombon, pekerjaan pembersihan saluran air di Toubeke, kita akan ajukan secara keseluruhan. Artinya, rutin setiap bulan dibeberapa titik.


“Sementara ini, untuk penanganan sampah di saluran air Toubeke dikerjakan secara bertahap karena masih banyak saluran disekitar persawahan tersebut belum disentuh, apalagi anggarannya saat ini masih terbatas. Selain itu, akibat sampah yang menghambat jalannya air di saluran, dampaknya air akan naik sampai ke jalan,” pungkasnya.


Turut mendampingi Sekda Watania, Asisten II Ir. Wenny Talumewo MSi, Kadis PUPR Daudson Rombo ST, serta Camat Tondano Barat.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sekda Minahasa Pantau Pembersihan Saluran Air Toubeke