
RadiusNews, Minahasa- Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Minahasa, Maya Marina Kainde, SH, MAP, memimpin langsung kegiatan Penandatanganan Kinerja (PK) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Tenaga Harian Lepas (THL) di lingkungan Dinas Kominfo Minahasa.
Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Dinas Kominfo Minahasa, Selasa (25/3/25).
Dalam arahannya, Kainde menegaskan pentingnya evaluasi terhadap kinerja, apa yang telah dan akan dikerjakan oleh setiap pegawai. Menurutnya, disiplin, loyalitas, komitmen, serta ketaatan dan rasa hormat dalam menjalankan tugas merupakan kunci utama dalam peningkatan kinerja aparatur.
"Apa yang kita kerjakan akan selalu dievaluasi oleh pimpinan. Oleh karena itu, dibutuhkan disiplin, loyalitas, komitmen, serta ketaatan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab," ujar Kainde.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Dinas Kominfo Aneke Ranting, SE, para Kepala Bidang, ASN, serta seluruh THL di lingkungan Dinas Kominfo Minahasa. Penandatanganan kinerja ini menjadi bagian dari komitmen bersama dalam membangun birokrasi yang profesional, akuntabel, dan berintegritas.