RadiusNews.id- Minahasa- Kapolres Minahasa AKBP Tommy Bambang Souissa SIK, menjadi narasumber kegiatan yang dilaksanakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Minahasa yang dihadiri langsung Ketua PWI Sulut Vouke Lontaan dalam program pelatihan jurnalistik dengan tema " Penguatan Profesionalisme dan Etika Jurnalis" Jumat (3/6/2022).
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Minahasa didampingi Wakapolres Kompol Yindar Sapangalo S.Sos, Kasat Reskrim AKP Edi Susanto S.Sos, Kasat Narkoba AKP Erwin Tanos SH, Kasat Intelkam AKP Destam Dumat, Kasat Sabhara AKP Robin Langi, Kasi Propam Ipda Adrian Tatontos, dan Kasi Humas Iptu Johan Rantung.
Sebagai Narsum Kapolres menyampaikan Pentingnya integeritas sebagai jurnalis dengan mengedepankan Sarana kontrol sosial serta menggiring opini yang positif baik dari sektor penegakkan hukum ataupun pembagunan kepemerintahan" ucapnya.
"Hal ini disampaikan Kapolres Bambang dalam Pelatihan Jurnalistik yang digelar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Minahasa.
Menurut Kapolres Souissa, media juga bisa menggiring opini publik. Namun opini publik yang bersifat positif. "Media bisa menggiring opini tapi harus bersifat positif, bukan yang negatif yang bisa meresahkan masyarakat.
Lanjutnya, media juga bisa menggiring opini pembangunan, penegakan hukum, peningkatan ekonomi, dan pengembangan sosial selagi informasi itu bersifat positif dan bisa dipertanggungjawabkan" terang Souissa.
Sementara itu Kasat Reserse AKP Edi Susanto menambahkan wartawan adalah mitra kepolisian dengan harapan dan memberitakan informasi yang berimbang, nyata" ujar Susanto. (HT)