RadiusNews, Minahasa- Berbagai program kegiatan Polda Sulut sudah dilakukan. kali ini, mereka melaksanakan bakti sosial dan kesehatan yang bertempat di Aula Benteng Moraya Tondano, Rabu (29/11/2023) siang.
Bakti Sosial dan kesehatan ini mengambil tema "Semangat Polda Sulut melayani masyarakat". Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolda Irjen Pol. Drs. Setyo Budiyanto, SH, MH, yang didampingi Kapolres Minahasa AKBP Ketut Suryana SIK, SH, MM, Para PJU Polda Sulut,.dan PJu Polres Minahasa.
Dalam kegiatan Baksos tersebut turut dihadiri oleh Ormas Adat, Tokoh Agama, Serta Tokoh Masyarakat.
Sebagai tuan rumah, Pj Bupati Minahasa Dr Jemmy Stani Kumendong, M.Si mengucapkan terima kasih kepada Polda Sulut, terkhusus pak Kapolda yang sudah melakukan program kegiatan Polda Sulut.
Bakti Sosial dan kesehatan ini mengambil tema "Semangat Polda Sulut melayani masyatakat". Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolda Irjen Pol. Drs. Setyo Budiyanto, SH, MH.
Kegiatan ini juga dihadiri Bupati Minahasa Dr Jemmy Kumendong, M.Si, Kapolres AKBP Ketut Suryana, SIK, SH, MH dan PJU Polres bersama Forkopimda Minahasa serta sejumah Ormas dan tokoh-tokoh agama dan masyarakat.
Sebagai tuan rumah, Pj Bupati Minahasa Dr Jemmy Stani Kumendong, M.Si mengucapkan terima kasih kepada Polda Sulut, terkhusus pak Kapolda Irjen Pol. Drs. Setyo Budiyanto, SH,MH karena sudah peduli dengan masyarakat yang ada di Minahasa.
"Kegaiatan yang dilaksanakan ini sebagai wujud kepedulian Polda Sulut untuk meningkatkan kualitas kehidupan dan kesehatan bagi masyarakat Minahasa," ungkapnya.
Kita pahami berdama bahwa situasi di Minahasa sangat kondusif, walaupun beberapa waktu lalu sempat terjadi hal-hal yang kita tidak inginkan. Namun, kondisi masih aman terkendali.
"Itu berkat kerja sama dari berbagai pihak, tentunya melibatkan Dandim 1302 Minahasa, tokoh agama dan tokoh masyarakat yang berusaha menjaga tanah Minahasa ini agar selalu dalam keadaan kondisi aman dan nyaman," kata bupati.
Sebagai pemerintah, dirinya berharap melalui kegiatan ini akan memberikan dampak positif bagi masyarakat, setidaknya dengan menerima bantuan sosial maupun bantuan kesehatan.
"Kita berharap kondisi ini kedepan dapat terus dilakukan. Bukan hanya sekarang, tapi di tempat-tempat lain diwilayah Minahasa bisa dilaksanakan hal yang serupa," tutupnya.
Sementara itu, dalam sambutannya Kapolda Sulut Irjen Pol. Drs. Setyo Budiyanto, SH,MH menyampaikan kegiatan ini dalam rangka memberikan pelayanan kepada Masyarakat, khususnya untuk membantu masyakat disini makanya dinamakan bakti sosial.
"Perlu diketahui, ada 3 tugasnya Polisi yang pertama memelihara keamanan Kamtibmas kemudian penegakan hukum, termasuk melakukan perlindungan pelayanan dan pengayoman masyarakat. Kegiatan ini tidak hanya sekarang, tapi akan berlanjut dikemudian hari karena bantuan dan pemeriksaan gratis ini agar opa oma dan masyarakat kita tetap sehat," kata Kapolda.
Ditambah lagi, saat pemeriksaan kesehatan dilengkapi dokter-dokter berpengalaman dari Rumah Sakit Bhayangkara Manado yang dibawa oleh Pak Kabid dokkes dan kepala Rumah Sakit Bhayangkar itu sendiri.
"Jadi, kedepan kita akan melaksanakan kegiatan seperti ini, karena saya telah berkoordinasi dengan Kapolres maupun Bupati. Tinggal pelaksanaannya akan ditentukan oleh bupati dimana tempat yang strategis," ujarnya.
Selain itu, menurur Budyanto, bakti sosial dan kesehatan dilakukan karena dirinya merupakan bagian dari orang Minahasa, karena waktu lalu dia telah diberi gelar Adat Simanindo Tonaas wangko Banua oleh pemuka adat di Minahasa.
"Oleh karena itu, sepatutnyalah saya mengadakan bakti sosial dan pemeriksaan gratis di tanah Minahasa, dengan tujuan untuk mempertahankan kedaulatan pangan ketahanan ekonomi juga termasuk didalamnya kesehatan masyarakat," bebernya.
Lanjut ditambahkan Kapolda, kita berada di Aula ini mencerminkan sebuah tempat untuk bisa mempersatukan kita yang berasal dari berbagai macam daerah, suku dan agama.
"Hal tersebut menandakan Indonesia sangat luas dan begitu indahnya, sehingga yang paling kita utamakan disini adalah persatuan kesatuan kedamaian dan kebersamaan. Sekali lagi saya minta kepada kita semua untuk sama-sama menyebut "Torang Samua Basudara"," ajaknya.
Usai sambutan Kapolda Sulut, dilanjutkan dengan pemberian bantuan Sembako kepada sejumlah Lansia. Kemudian Budyanto bersama Bupati dan Kapolres bersama tokoh-tokoh Agama maupun Ormas memantau pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat.